-->
Jum'at 18 Apr 2025

Notification

×
Jum'at, 18 Apr 2025

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Iklan

Cairkan Komunikasi, Satgas TMMD Ke-107 Rajin Kunjungi Tokoh Masyarakat Kampung Epem

Jumat, 27 Maret 2020 | Maret 27, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-03-27T14:29:58Z
Satgas TMMD 107 Kodim 1707 Merauke rajin dialog bersama warga dan tokoh Kampung Epem Papua
Merauke (#Bogor) - Untuk menjalin hubungan lebih akrab lagi dengan warga, anggota Satgas TMMD ke-107 Kodim 1707/Merauke secara berkesinambungan berkunjung ke rumah-rumah warga Kampung Epem, Distrik Citak Mitak, Kabupaten Mappi, Provinsi Papua. Adalah Komandan Kompi Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (Danki Satgas TMMD) ke-107 Kodim 1707/Merauke Lettu Inf Antonius Kalambia bersama anggotanya, yang mengunjungi dan dialog dengan Benyamin Emenu, selaku tokoh masyarakat Kampung Epem, (27/3).
“Kegiatan yang saya lakukan ini merupakan arahan langsung dari Dandim 1707/Merauke Letkol Inf Eka Ganta Chandra selaku Dansatgas TMMD Ke-107 bahwa dalam pelaksanaan kegiatan TMMD ke-107 di Kampung Epem agar selalu menjaga kesehatan, kekompakan serta jalin hubungan baik dengan warga setempat,” jelasnya.
Sebelum itu, Kepala Staf Kodim 1707/Merauke Mayor Inf Abdul Hadi juga mendatangi Kampung Epem (26/3).
Disamping meninjau, ia cek secara langsung proses perkembangan pembangunan 20 rumah warga di Kampung Epem melalui TMMD ke-107.
Mayor Inf Abdul Hadi menggelar tatap muka dengan warga dan para tokoh Kampung Epem termasuk anggota Satgas TMMD ke-017. Tatap muka tersebut bertujuan memelihara dan meningkatkan tali silaturahmi dengan warga serta untuk mengetahui secara langsung tanggapan warga Kampung Epem dengan adanya kegiatan TMMD Ke-107 (bp).
×
Berita Terbaru Update